Dahulu mukena hanya berwarna putih saja, tetapi sekarang warna dan motifnya semakin beragam lho. Ragam warna dan motif tersebut dipengaruhi oleh semakin banyak pilihan bahan kain untuk membuat mukena.
Perkembangan mukena kini semakin populer, karena memiliki beragam model, warna, motif dan juga bahan kain yang digunakannya.
Sebelum membahas lebih lengkap tentang mukena italy, terlebih dahulu saya akan menjelaskan bahwa mukena mewah ini banyak diminati oleh para wanita muslimah lho. Harga mukena mewah ini sangat ekonomis alias sangat terjangkau oleh siapa pun termasuk Anda lho.
Anda wajib baca ya, penjelasan tentang kualitas mukena italy produk dalanova dari mulai bahan yang digunakan, ukurannya, modelnya, kelebihan dan kekurangannya produk tersebut. Yuk simak aja penjelasannya dibawah ini.
Spesifikasi Mukena Italy
Inner pada mukena mewah ini terbuat dari bahan apollen cotton dengan spesifikasi lembut, jatuh, tidak menerawang, nyaman dan adem ketika dikenakan. Sedangkan outer terbuat dari bahan tulle akar sesuai dengan inner dan renda cantik. Pada bagian lingkar muka dan keliling mukena ditambah lace, untuk menambah kesan manis dan cantik lho.
Kelebihan Mukena Italy
Mukena italy ini memang diminati banyak wanita. Karena bahannya berkualitas, ada beberapa kelebihan dari mukena ini diantaranya tulle akarnya eksklusif, motif dan warnanya menarik, lebih adem karena innernya terbuat dari bahan katun dan bisa couple dengan anak lho.
Salah satu kelebihan dari mukena italy ini adalah sangat cocok untuk dijadikan hadiah. Perlengkapan ibadah ini sangat dibutuhkan. Desainnya bagus, sehingga mukena ini cocok dijadikan hadiah lho.
Ukuran Mukena Italy
Mukena dewasa ini dirancang dengan ukuran untuk sebagai berikut: atasan depan 120 cm, atasan belakang 130 cm, lingkar muka 24 cm, sedangkan panjang rok 120 cm, linlingkar pinggang 150 cm. Bisa untuk yang memiliki berat badan maksimum 90 kg dan tinggi 170 cm.
Kekurangan Mukena Italy
Mukena italy ini memiliki kekurangan walaupun tidak signifikan. Untuk sebagian kecil orang tulle akarnya yang berukuran besar dianggap terlalu ramai.
Mukena italy ini di produksi dalam tiga belas pilihan warna dasar yang cantik, supaya sahabat muslimah lebih leluasa memilih warna mana yang paling pas dengan karakter ukhti, varian warna itu adalah White, Black, Dusty Pink, Blue White, Mint White, Marun, Soft Purple, Olive, Mauve, Capiccino, Powder Blue, Nude Pink White dan Navy.
Mukena italy ini dibandrol dengan harga Rp. 320.000, – (free tas cantik ukuran 31 x 26 cm) untuk untuk eceran sedang untuk reseller klik peluang bisnis. Mukena ini ada garansinya lho, apabila cacat akan diganti dengan produk yang sama. Bila Anda tertarik dengan mukena italy, silahkan hubungi kami melalui satu diantara kontak yang berada di situs ini sebelum kehabisan stok.
Tahukah Anda bahwa mukena italy ini mempunyai berat per item kurang dari 1 Kg. Proses pengiriman atau paket mukena ini yakni:
Demikianlah penjelasan tentang mukena italy mulai dari kelebihan, kekurangannya, kain yang digunakan, desainnya, warnanya, harganya dan ukurannya. Semoga bermanfaat dan terimakasih telah berkunjung ke website enrika hijab.
Belum ada review untuk Mukena Italy Produk Dalanova